Daftar Konten
Head unit mobil yang dahulunya berfokus pada hiburan seperti memutar lagu kaset, CD, atau radio sekarang telah berkembang menyesuaikan dengan kebutuhan pengendara mobil saat ini. Head unit produksi terbaru saat ini banyak yang dibuat dengan berbasiskan sistem operasi berbasis linux atau Android sehingga dapat dipasangkan aplikasi khusus yang dapat menghubungkan head unit mobil dengan smartphone Android melalui koneksi Android Auto.
Berikut beberapa rekomendasi head unit terjangkau mendukung Android Auto yang dapat kamu temukan di toko audio mobil dan toko online:
Paling Rekomendasi
1. Sony XAV 9000E
Sony merupakan salah satu merek ‘senior’ yang telah sejak lama mengeluarkan produk head unit untuk mobil dan saat ini telah menyesuaikan diri dengan tren dan mengeluarkan head unit multimedia yang dapat terhubung dengan Apple Carplay atau Android Auto. Sony biasanya membangun head unit terbarunya dengan basis sistem operasi Linux yang dikembangkan sendiri, sehingga terasa lebih ekslusif dibandingkan head unit lain yang berbasis Android. Meskipun begitu, perusahaan sebesar Sony tentunya membekali konsumennya dengan layanan dukungan yang dapat diandalkan.
Sony XAV 9000E merupakan salah satu produk head unitsingle dim terbaru Sony yang memilik layar HD 1280×720 pixel yang memiliki disain anti silau. Kualitas audio dari produk Sony tidak diragukan lagi kualitasnya, menggunakan processor audio ADAU DSP 192 kHz/24‑bit, chip ESS DAC dan equalizer 14 band menghasilkan kualitas suara yang tinggi. Produk ini dapat terhbung dengan 3 sumber gambar dari kamera. Head unit ini juga dilengkapi dengan tombol fisik yang dapat memudahkan pengoperasian di saat berkendara.
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Kualitas audio high resolution | Tidak disertai dengan perangkat kamera |
Bulit quality bagus dan memiliki tombol fisik | Minus video in/out dan hdmi |
Support aftermarket online | Fitur sedikit / Tidak berbasis android |
Performa kencang |
2. Nakamichi Legend PRO MK – II
Nakamichi merupakan salah satu merek pemutar kaset musik yang terkenal sejak tahun 70an khususnya di Jepang. Mulai tahun 2004 Nakamichi memiliki divisi tersendiri untuk perangkat audio kendaraan yaitu Nakamichi Mobile Audio System yang memproduksi reciever (head unit), speaker, dash cam , dll. Nakamichi juga saat ini telah memasarkan produk head unit dengan dukungan koneksi Android Auto yang harnganya lebih terjangkau dibandingkan kompetitor lainnya, namun menawarkan kualitas audio yang tak kalah hebatnya.
Nakamichi Legend Pro MK – II merupakan salah satu produk head unit berbasis android andalan Nakamichi yang dapat ditemukan di pasaran Indonesia saat ini. Produk ini berbasiskan Nakamichi NA3102i yang telah diupgrade dengan pilihan ukuran layar QLED 9 dan 10 inch. Pro MK – II dilengakpi dengan perangkat kamera yang telah mendukung fitur kamera 360 derajat. Seperti produk berbasis android lainnya, Legend Pro MK-II juga memiliki berbagai macam aplikasi. Performa nya juga didukung dengan processor kencang Qualcomm Snapdragon 665, dan chip grafis Qualcomm Adreno 610.
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Berbasis Android 11 | Tidak memiliki prosesor audio khusus |
Pilihan ukuran layar 9 dan 10 inch | Tidak ada tombol fisik |
Fitur dan konektivitas banyak |
3. Mirai Z Series Black
Mirai adalah salah satu produk head unit buatan china yang belakangan ini populer karena harga yang terjangkau dan spesifikasi yang cukup tinggi. Mirai Z Series adalah produk flagship head unit Mirai yang ada di pasaran pada saat ini. SAlah satu keunggulan utama dari Z Series ini adalah dilengkapi dengan prosesor kencang Qualcomm Snapdragon 8 core. Disainnya juga lebih elegan dengan tampilan interface yang serba hitam dan layar tanpa tombol membuat kesan hitam terlihat semakin jelas.
Head unit ini juga telah dilengkapi dengan dukungan kaeram HD 360 derajat, tersida dengan pilihan ukuran layar 9 dna 10 inch dengan spesifikasi layar sentuh 2.5D Capacitive yang responsif dan kualitas video 4K 30fps. Produk ini juga diklaim telah mendukung hasil audio beresolusi tinggi dengan format DSD dan FLAC. Head unit ini juga dapat dipasangkan sim card 4G, sehingga dapat beroperasi layaknya sebuah smartphone pada mobil kita. Kamu juga tidak perlu khawatir membawa mobil ke jalanan yang jelek karena head unit ini telah dilengkapi dengan Electronic Shock Protection (ESP)
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Berbasis Android 11 | Dukungan software resmi belum ada |
Pilihan ukuran layar 9 dan 10 inch | Tidak ada tombol fisik |
Fitur dan konektivitas banyak | |
Kualitas audio high resolution |
4. Kenwood DMX9720XS
Kenwood merupakan salah satu merek audio mobil paling populer di dunia yang diproduksi oleh perusahaan global berbasis di Jepang. Kenwood telah sejak lama memproduksi head unit audio mobil yang berkualitas, dan seiringan dengan berkembangnya head unit multimedia berbasis android, Kenwood sekarang juga telah membuat headunit android. Salah satu andalan mereka adalah Kenwood DMX9720XS.
DMX9720XS memiliki kualitas produksi yang tinggi dengan menawarkan head unit berlayar besar namun tetap memilik tombol-tombol fisik yang lebih mudah dioperasikan saat berkendara. Head unit ini mendukung kualitas audio high-resolution yang juga dapat dikoneksikan dengan bluetooth. Equalizer parimetric memungkinkan pengguna menyetel audio layaknya profesional. Perangkat ini dapat mendukung empat kamera input sekaligus dan memiliki opsi tambahan Around View Monitoring yang dapat memberikan bantuan saat parkir atau di jalan sempin dengan kamera 360.
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Kualitas audio high resolution | Model floating |
Dapat terkoneksi dengan dua perangkat bluetooth | Ukuran tidak ringkas |
Tombol fisik | Tidak berbasis android |
Fitur asisten kamera 360 dan collision warning |
5. Pioneer AVH-Z9250BT
Sama dengan merek sebelumnya, Pioneer juga merupakan salah satu merek car audio Jepang yang telah lama melintang di dunia car entertainment. Pioneer menjadi merek yang lebih mengutamakan multimedia daripada kualitas audio belaka, karena itu Pioneer menjadi salah satu pemain lama yang pertama kali memperkenalkan head unit touchscreen. Salah satu produk andalannya adalah Pioneer AVH-Z9250BT
AVH-Z9250BT menawarkan produk head unit multimedia dengan tombol-tombol fisik namun tetap ringkas sehingga lebih mudah diadaptasikan pada berbagai jenis mobil. Disamping Android Auto, head unit memiliki berbagai fitur konektifitas yang mencukupi kebutuhan pengendara zaman ini seperti Apple Carplay, Weblink, Bluetooth dan Aplikasi Waze. Walaupun tidak mendukung high resolution audio namun kualitas audio unit ini lebih dari cukup untuk penggunaan harian.
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Bulit quality bagus dan memiliki tombol fisik | Ukuran layar kecil |
Jaringan support luas | Fitur sedikit/ tidak berbasis Android |
Responsif |
Paling Murah
1. Orca ADR-9988 PRO+ Gen 2
Sepertihalnya Mirai, head unit merek Orca merupakan produk buatan cina yang cukup populer khususnya di Indonesia. Dua merek car entertaeinment yang baru muncul beberapa tahun belakang di Indonesia ini sudah berkembang cukup pesat dengan menawarkan berbagai pilihan tipe head unit. Produk-produk yang ditawarkan biasanya berharga lebih terjangkau namun memiliki spesifikasi teknis yang tak kalah dengan merek-merek pemain lama. Orca sendiri terlihat cukup serius memasarkan produknya di Indonesia dengan telah membangun layanan support yang cukup bagus
Orca ADR-9988 Pro + Gen 2 merupakan produk flagship dari Orca yang telah didukung dengan berbagai fitur terkini seperti prosesor cepat Cortex A55, pilihan ukuran layar 7, 9 dan 10 inchi, Digital sound processor, dan fitur keamanan seperti kamera depan belanga yang sudah terintegrasi, dan sensor getaran yang dapat merekam saat terjadi getaran mobil tidak wajar, seperti saat terjadi tabrakan. Produk ini berbasis Android 11 sehingga pengguna dapat menginstall aplikasi kesukaan di head unit ini.
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Pilihan ukuran layar banyak | Kapasitas terbatas untuk tambahan aplikasi |
Berbasis Android 11 | Kualitas audio biasa |
Layanan support mudah didapatkan | |
Paling murah |
2. Mirai AVM Series1
Mirai AVM Series merupakan salah satu produk head unit terjangkau merek Mirai. Meskipun demikian head unit ini masih tergolong memiliki fitur yang cukup. dan sangat cocok bagi anda yang baru mau mencoba beralih ke head unit android. Performa cukup responsif dengan RAM 4 Gb dan 128 Gb kapasitas memori, sudah dapat mendukung kamera 360 dan pilihantampilan yang dapat disesuaikan.
🟢Kelebihan | 🔴Kekurangan |
---|---|
Tampilan UI menarik | Dukungan software resmi belum ada |
Berbasis Android 10 | Performa hanya responsif untuk aplikasi bawaan |